Kelas 4 Pelajaran 3 (Al Usroh): bagian dua

  السَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ


Shobahul khoir?

Kaifa haalukum?

Mari kita mulai belajar hari ini dengan membaca basmalah, bismillahirrohmanirrohiim. 


Hari ini kita akan mempelajari tentang anggota keluarga dalam bahasa Arab. Berikut materinya:

Anggota keluarga

Bacalah berulang kali sampai lancar dengan suara yang jelas (tidak dibatin dalam hati)!

أَبٌ(ayah)           أُمٌّ(ibu)          

أَخٌ(saudara laki-laki)   أُخْتٌ(saudara perempuan)

وَلَدٌ(anak laki-laki)       بِنْتٌ(anak perempuan)   

جَدٌّ(kakek)                جَدَّةٌ(nenek)            

عَمٌّ(paman)                عَمَّةٌ(bibi)             


Dhomir muttashil (kata ganti yang bersambung dengan kata sebelumnya):

Bacalah dhomir muttashil berikut dengan teliti!

يْ= ku (aku), contoh: جَدَّتِيْ artinya nenekku

هُ/هَا= nya (dia), contoh: أُمُّهَا artinya ibunya

كَ/كِ= mu (kamu), contoh: عَمُّكَ artinya pamanmu

*warna pink= dhomir muttashil. Setiap kata yang bersambung dengan dhomir muttashil, maka ada tambahan arti dibelakangnya (ku atau mu atau nya). Sebagaimana contoh di atas.


Fahimtum?

Jika sudah faham tentang anggota keluarga dalam bahasa Arab dan dhomir muttashil, silahkan menyelesaikan latihan soal berikut! Boleh melihat kamus mufrodat di buku paket kalian halaman 86-89 untuk mengerjakan soal.

klik link berikut: latihan soal (1): al usroh


Sekian pelajaran hari ini, baca hamdalah.

وَالسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Komentar

  1. Safira Hammidah Annuha hadiroh ustadzah 🙏

    BalasHapus
  2. Elya charida azuro hadis Ustadhah

    BalasHapus
  3. Zaskia Nabika Ayunda. hadir ust. 👍

    BalasHapus
  4. Angelina ayuningtryas hadir ust

    BalasHapus
  5. AZZAH MUTIA HANUN . Hadir ust .

    BalasHapus
  6. Abyra Naeshabarie Dwi Mukti,hadir

    BalasHapus
  7. Nadhifa mumtaza firdaus hadir ustazah

    BalasHapus
  8. Nadhifa mumtaza firdaus hadir ustazah

    BalasHapus

Posting Komentar